trade

Whatsapp anda " Nge-lag ", Ini Solusinya !

Pasti anda tidak asing lagi dengan aplikasi chating yang satu ini,  Sebut saja " Whatsapp", aplikasi yang tersdia di google Playstore maupun Apps Store  ini banyak di gunakan di beberapa negara termasuk di Indonesia.

Aplikasi Whatsapp terbilang ringan dan mudah untuk digunakan. Namun demikian,  pernahkah anda mengalami aplikasi whatsappnya "ngelag" atau tiba-tiba hang?

Mungkin saja anda memiliki group whatsapp yang banyak  sehingga jika getaran handphone anda  diaktifkan,  bisa jadi handphone anda bergerak di atas meja kerna tiap 2 menit ada saja notifikasi whatapp yang masuk.

Memiliki group wahtsapp yang banyak bukan satu masalah, yang penting anda  tahu bagaimana caranya anda mengatasi agar aplikasi anda tidak lemot atau "nge-lag".  Di edisi kali ini kami akan berbagi tips bagaimana supaya whatsapp anda tidak "ngelag".

1. Hapus semua data yang tidak perlukan seperti pesan,  foto, dan video.
Biasanya kita akan menerima foto atau video ganda , jika foto atau video yang sama dikirim ke beberapa group whatsapp kita. Biasanya  foto atau video yang lagi viral. Contohnya 1 video viral yang berkapasitas 5 MB di kirim ke 10 group whatspp,  otomatis akan ada 10 video yang sama di handphone kita dengan kapasitas 50 MB.

Cara mudah untuk menhapus video ganda tersebut kami merekomendasikan anda menggunakan aplikasi  whatsapp  cleaner yang cuma berkapasitas 2.1 MB.  Aplikasi ini memudahkan anda menghapus file-file ganda dalam whatsapp dengan lebih cepat tanpa anda mengeceknya satu persatu dipenyimpanan foto atau video.
download whatspp cleaner di sini
Liat gambar di bawah:
foto yang terdeteksi secara otomatis adalah foto ganda(duplikat) di whatsapp menggunakan whatsapp cleaner
2. Bersihkan Cache pada Aplikasi
Cache pada dasarnya merupakan data mempercepatkan proses transfer data dari peramban(penelusur web) dan juga aplikasi.

Cache ini sebenarnya membantu kerja prosessor kerna menyimpan data yang ditelah diakses sehingga untuk mengakses hal yang sama akan lebih cepat. Tapi sayangnya , data cache memakan ruang internal. Jadi di Cache harus dibersihkan secara berkala supaya tidak numpuk dalam aplikasi kamu.

Cara menghapus cache di aplikasi whatsapp caranya cukup mudah. Masuk ke "setelan " hanphone anda lalu pili "Managemen aplikasi ", cari aplikasi whatsapp lalu di bagian bawah ada pilihan "hapus cache".

3. Update aplikasi whatsapp ke versi terbaru.
Jika aplikasi whatsapp anda masih menggunakan versi lama ini bisa menyebabkan potensi "bug" akan terjadi. Bug pada aplikasi merupakan kesalahan software atau hardware yang membuat aplikasi terssebut tidak berjalan sebagaimana mestinya. Hal ini bisa menyebabkan aplikasi hang atau crash.


4. Kekurangan RAM dan ROM 
Kapasitas RAM dan ROM pada sebuah handphone juga amat pengengaruhi kelancaran aplikasi. Jika RAMnya kurang , anda bisa uninstall aplikasi yang kurang penting atau aplikasi jarang anda gunakan.

Dari segi ROMnya pastikan ada penyimpanan internal yang tersisa supaya sistem android bisa berjalan denga lancar di  handphone. Jika penyimpanan internal penuh pasti ada sistem android akan terganggu yang menyebabkan aplikasi " ngelag" . Kami menyarankan untuk anda penyimpanan data di memori eksternal.

Sekian tips cara mengatasi  "ngelag" pada aplikasi whatsapp yang sempat kami bagikan. " We Share because We Care".

Jika ada saran dan tambahan terkait artikel ,anda bisa berkomentar di bawah. Semoga apa yang kami bagikan bisa  bermanfaat buat kita semua.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Whatsapp anda " Nge-lag ", Ini Solusinya !"

Post a Comment